Assalamualaikum wr. wb.
Halo Warga Asrama Mahasiswa UM yang berbahagia
Berikut merupakan informasi mengenai Ketentuan dan Alur check in Warga Asrama 2020/2021.

Ketentuan Sebelum Check in

☘️Sebelum Warga datang ke asrama, Diharapkan warga untuk KONFIRMASI terlebih dahulu ke Contact Person Check In yang sudah tertera.

☘️Warga yang datang ke Asrama Wajib Membawa Surat Kesehatan dari daerah setempat. Tidak diharuskan surat hasil rapid test.

☘️Setiap warga yang akan kembali ke asrama diharapkan membawa kotak makan/tempat makan.

☘️Warga membawa berkas-berkas Check In. Berupa :
    1. Bukti Pembayaran UHA
    2. KRS Semester Gasal
    3. Uang penggantian, dengan rincian :
         🍀 Sprei + bantal Rp. 145.000,-
         🍀 KTA + ID card stakeholder Rp. 15.000,-
              Total : Rp. 160.000,-
     4. Surat Keterangan Telah melakukan karantina mandiri dirumah selama 14 hari
     5. Surat Pernyataan Bersedia Mematuhi Tata Tertib Asrama, bermaterai 6000

Alur Check In Warga Asrama Putra👇🏻

📌 Warga datang ke Asrama menuju lobby Asrama masing – masing untuk dilakukan pengecekan kesehatan.
📌Setelah melakukan pengecekan diatas. Warga dipersilahkan melakukan bersih diri (mandi) di kamar mandi yang telah ditentukan PRTA, barang bawaan harap diletakkan di depan lobby.
📌Setelah melakukan bersih diri. Warga menuju lobby. untuk menyerahkan berkas-berkas Check In yang telah ditentukan.
📌 Warga melakukan pembayaran Uang pembuatan KTA
📌  Warga menuju kamar masing-masing untuk  menjalankan masa karantina selama 7 hari

Alur Check In Warga Asrama Putri👇🏻

📌 Warga datang ke Asrama menuju lobby Asrama masing – masing untuk dilakukan pengecekan kesehatan dan barang bawaan disemprot terlebih dahulu.
📌 Setelah melakukan pengecekan kesehatan dan penyemprotan barang bawaan. Warga menuju pos selanjutnya untuk menyerahkan berkas-berkas yang telah ditentukan.
📌 Warga melakukan pembayaran Uang pembuatan KTA
📌  Warga dipersilahkan untuk bersih diri (mandi) dikamar mandi yang telah ditentukan
📌  Setelah melakukan bersih diri. Warga menuju kamar masing-masing untuk  menjalankan masa karantina selama 7 hari

NB : Harap tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan✨

Apabila terdapat informasi yang kurang dipahami harap menghubungi Contact Person CHECK IN :
  🌻CP Putra
  🌻CP Putri

Demikian pemberitahuan dari kami untuk teman-teman cermati dan patuhi
Mohon dukungan dan kerja samanya demi kebaikan kita bersama🙏🏼✨

Wassalamualaikum wr. wb.